Beranda Headline Pertama Kalinya Formasu Gelar Pemyambutan Anggota Baru

Pertama Kalinya Formasu Gelar Pemyambutan Anggota Baru

BERBAGI

Siaran Pers | DETaK

Darussalam- Forum Mahasiswa Sumatera Utara (Formasu) Banda Aceh  untuk yang pertama menggelar penyambutan anggota baru angkatan 2012. “Sejauh ini, anggota Formasu telah mencapai 350 orang, semuanya berasal dari Unsyiah,” kata M. Noor Wardana, ketua pelaksana acara dalam siaran pers yang diterima detakusk.com, Minggu (9/12/12). Agenda pelantikan itu sendiri berlangsung di Aula Kompas Unsyiah.

Noor menjelaskan, anggota Formasu kali ini terhimpun berkisar 56 orang. “Kami sudah melakukan pengumpulan data dan mempersiapkan acara ini, semua mahasiswa berasal dari Sumatera Utara,” katanya lagi.

Iklan Souvenir DETaK

Ketua Umum Formasu, Abdul Aziz Azhari turut memeriahkan penyambutan tersebut.  Abdul bahkan membuka acara tersebut dengan pidatonya yang berjudul “Membentuk Karakter Anggota yang Intelek, Pengabdi, dan Memiliki Rasa Kedaerahan Yang Kuat”.

Baginya, perhimpunan Formasu merupakan wadah paguyuban yang amat penting bagi mahasiswa Sumatera Utara (Sumut) yang sedang merantau ke luar daerah. “Ibarat pepatah, satu langkah keluar pintu rumah, satu detik tersenyum, lima langkah menyapa, selamatlah engkau di perantauan,” kata Abdul Aziz.

Agenda ini, kata Noor terlaksana guna mencapai tujuan-tujuan utama Formasu. “Salah satunya menghimpun dan mewadahi semua anggota serta mengajak mahasiswa-mahasiswi yang secara sadar berminat untuk  masuk menjadi anggota Formasu,” tambahnya. Noor berharap, Pemda Sumatera Utara dapat memberikan perhatian pada perhimpunan mahasiswa Sumut tersebut. “Sebab jumlah mahasiswa yang berasal dari Sumut setiap tahunnya meningkat,” tutupnya. []